Cara Stem (Menyetel) Senar Gitar yang Benar

Cara dan Tips Menyetel Senar Gitar Benar Mudah

WritingSkills.web.id - Bagi pemain gitar pemula yang masih belajar memetik senar, tentunya sering mengganti senar adalah hal yang wajar. Namun, sebenarnya ada faktor lain yang mempengaruhi daya tahan senar gitar. Cara menyetel senar pada gitar sebenarnya sangat menentukan umur senar-senar gitar. Sebagian besar orang cuma memasukkan senar ke dalam lubang tuning peg, lalu memutar tuning keys. Cara tersebut secara harfiah "membagi dua umur senar gitar"!

Rahasia membuat senar gitar awet tentunya berawal dari menyetel senar pada gitar dengan benar. Menyetel dengan cara yang benar bukan hanya memasukkan senar ke dalam lubang tuning peg. Cara yang disarankan adalah melilitkan ujung senar beberapa kali mengelilingi tuning peg sebelum memasukkan ujung senar gitar ke dalam lubang.

Berikut adalah beberapa gambar dan penjelasan lengkapnya:

cara memasukkan senar gitar ke dalam tuning peg

Lilitkan ujung senar beberapa kali mengelilingi tuning peg.

cara memasukkan senar gitar ke dalam tuning peg

Untuk senar-senar tipis yaitu senar nomor 1 dan 2, sebaiknya lilitkan ujung senar sebanyak mungkin sebelum dimasukkan ke dalam lubang. Sebaliknya, untuk senar-senar tebal, yaitu senar nomor 5 dan 6, dua atau tiga putaran sudah cukup.

cara memasukkan senar gitar ke dalam tuning peg

Sekarang senar-senar dapat dimasukkan ke dalam lubang dengan mengurangi tekanan dan tarikan pada senar saat senar-senar diputar/disetem.

Kenapa melilitkan ujung senar pada tuning peg dulu?

Bila kamu hanya memasukkan dan mulai menyetel, senar-senar tidak memiliki ruang yang cukup saat ditarik. Cara menyetel senar-senar gitar seperti itu berarti hanya menarik senar "sekuat-kuatnya".

Sebaliknya, dengan melilitkan pada tuning peg terlebih dahulu, senar-senar memiliki kelenturan. Cara tersebut membuat senar gitar lebih awet karena memungkinkan tarikan tuning keys yang lebih ringan. Senar-senar ditarik dengan sedikit tekanan, dan meregang sedikit demi sedikit.

Setelah senar-senar terpasang pada tuning peg, setel dengan perlahan. Setel senar satu per satu. Putar tuning peg dengan perlahan sambil memetik senar secara konstan. Petik senar dengan lembut. Cara ini membuat senar lambat laun merenggang. Semakin lembut petikan, semakin lama usia senar. Bila kamu memetik terlalu keras, senar tidak akan merenggang dengan semestinya dan akan banyak tekanan pada senar. Tekanan pada senarlah yang membuat senar cepat rusak dan mudah putus. 

Saat pertama kali kamu menyetem senar-senar, suara gitar akan cepat menjadi sumbang secara konstan. Hal ini merupakan akibat dari masih adanya tekanan pada senar. Terus setel senar berulang-ulang sampai tekanan pada senar berkurang dan suara gitar kamu tidak akan mudah sumbang.

putar tuning peg gitar dengan perlahan

Apakah ada cara lain untuk mengurangi tekanan pada senar-senar dalam waktu singkat? Tarik dengan perlahan senar-senar yang berada pada posisi neck gitar dua atau tiga kali. Saat tekanan pada senar berkurang, senar akan menjadi kuat dan terpasang dengan erat. Cara ini membuat senar-senar menjadi tidak selaras. Setel kembali senar-senar dan sekarang suara gitar kamu akan tetap selaras lebih lama.

Satu tips paling penting untuk menjaga keawetan gitar dan senar adalah : merenggangkan senar-senar serenggang mungkin saat gitar tidak dipakai dalam waktu yang lama. Senar-senar memberikan tekanan yang cukup kuat pada neck gitar. Bila kamu membiarkan gitar tidak dipakai dalam waktu beberapa tahun, neck gitar akan menjadi bengkok atau bahkan patah karena tekanan senar tersebut. Mengelap senar-senar gitar dengan lap basah setelah dipakai juga dapat menjaga keawetan senar.

COMMENTS

Nama

American British English Differences,3,Belajar C#,6,Belajar Coding,50,Belajar HTML,11,Belajar JavaScript,9,Belajar PHP,1,Belajar Python,30,Business Letter,21,Business Letter Style,8,Business Letter Style Organization,3,Business Letter Style Outlook,2,Business Letter Style Tone,3,Business Memo,3,Chord Gitar,2,Dasar-Dasar C#,6,Dasar-Dasar HTML,11,Dasar-Dasar JavaScript,7,Dasar-Dasar PHP,1,Download,1,English Grammar,13,French Tutorial,3,Info Unik,12,Internet,2,Layout Formats,2,Letter Examples,6,List of Expressions,13,Main Gitar,9,Memo Examples,3,MS. Word Tutorial,4,Operator Perbandingan Python,4,Proyek JavaScript,2,Proyek Python,9,Psikotes,1,Redundancy,2,Sample of Letters,1,Statement if Python,6,While Loops Python,3,Writing Tutorial,25,
ltr
item
Writing Skills: Cara Stem (Menyetel) Senar Gitar yang Benar
Cara Stem (Menyetel) Senar Gitar yang Benar
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg9cDD4uI0zJbQkr2Z-ZEoUnrdltiX4LHqgSnRMFCj1505CcOQqOnbAxBcjllrOPyHwBaRbGpqtq-2ehpAbZHF-67jop02PeedVM3Qf_9DJzGbvmOWwFzsBjPy9vXgX6i_0FPuBVRyYjVfPGPU0O9qb_Qr7sUaMmK1R87vnvrIS96Yrl43itHVDjqNM/w640-h320/Cara-Menyetel-Senar-Gitar-yang-Benar.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg9cDD4uI0zJbQkr2Z-ZEoUnrdltiX4LHqgSnRMFCj1505CcOQqOnbAxBcjllrOPyHwBaRbGpqtq-2ehpAbZHF-67jop02PeedVM3Qf_9DJzGbvmOWwFzsBjPy9vXgX6i_0FPuBVRyYjVfPGPU0O9qb_Qr7sUaMmK1R87vnvrIS96Yrl43itHVDjqNM/s72-w640-c-h320/Cara-Menyetel-Senar-Gitar-yang-Benar.jpg
Writing Skills
https://www.writingskills.web.id/2022/11/tips-menyetem-senar-gitar-benar-awet.html
https://www.writingskills.web.id/
https://www.writingskills.web.id/
https://www.writingskills.web.id/2022/11/tips-menyetem-senar-gitar-benar-awet.html
true
3599370990183318253
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content